Perbedaan Seserahan dan Hantaran
Safira Seserahan – Kata seserahan maupun hantaran tentu tidak asing lagi buat siapa saja dan pastinya berkaitan dengan acara lamaran maupun pernikahan. Namun tahukah anda perbedaan seserahan dan hantaran? Sebelum membahasnya, baiknya kita memahami defenisi seserahan dan hantaran dalam prosesi pernikahan.
Pengertian Seserahan
Seserahan merupakan hadiah khusus yang berisakan beberapa barang dari mempelai pria dan akan diberikan kepada mempelai wanita yaitu berupa, kelengkapan pakaian, perhiasan, kosmetik, seperangkat alat sholat (umat muslim), sepatu/sendal dan lain-lain sebagainya. Seserahan tersebut diantarkan dan diserahkan oleh pihak pria kepada mempelai wanita pada proses pernikahan.
Baca juga : Syarat-syarat Pernikahan
Pengertian Hantaran
Hantaran merupakan buah tangan dari pihak mempelai pria maupun mempelai wanita untuk dinikmati kedua keluarga mempelai. Biasanya hantaran itu ditujukan untuk orang-orang tertentu, misalnya orang tua, saudara atau keluarga lainnya. Tujuannya adalah mempererat hubungan keluarga antara kedua belah pihak. Dalam pelaksanaanya, hantaran biasanya dibawa bersamaan pada saat acara lamaran maupun pernikahan. Adapun isi hantaran tersebut, seperti buah-buahan, beras, gula dan sejenisnya.
Setelah membahas pengertian seserahan dan hantaran, Sahabat Safira tentu sudah bisa membedakan antara seserahan dan hantaran. Baik dari segi penggunaanya, isi dan kapan diserahkan oleh pihak laki-laki maupun pihak perempuan. Namun untuk lebih lengkap dan jelasnya, berikut perbedaan seserahan dan hantaran.
- Seserahan diberikan dari pihak pengantin pria kepada pihak pengantin perempuan, berbeda dengan hantaran yang diberikan kedua belah pihak baik pria maupun wanita. Kedua belah pihak saling memberi, menerima, tukar menukar hantaran yang diberikan.
- Berdasarkan bentuknya, seserahan bisa berupa beragam kebutuhan perempuan mulai dari kosmetik, peralatan mandi, pakaian, sepatu dan lain sebagainya. Sedangkan hantaran berupa aneka jenis makanan tradisional, buah, beras dan lain sebagainya
Leave a Comment